Drs. H. Suherman, SH., M.Si.

kandaga.id – Sejumlah 22 kendaraan operasional puskesmas dan rumah sakit diuji kelayakan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Garut di Jl. Merdeka, Jayaraga, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

“Sesuai dengan yang diserahkan Pak Bupati Garut, kami menerima 22 kendaran operasional Satgas penanganan Covid-19 untuk diuji kelayakannya, dan ini dipandang masih layak serta bagus,” ungkap Kadishub, Drs. H. Suherman, SH., M.Si. kepada sejumlah wartawan, Senin (02/11/2020).

Selain itu kata Kadishub, pihaknya juga memeriksa kelengkapan administrasi kendaraan seperti Sertifikat Registrasi Uji Tipe (SRUT) atau tanda bukti dari perusahaan kendaraan tersebut.

“Jangan sampai kendaraan yang kita uji ini tidak ada kesesuaian dengan produk, seperti ukurannya harus sesuai standar kendaraan minibus jangan sampai nanti kakinya panjang atau pendek,” jelas Kadishub dan ini sifatnya online.

Kadishub meyakini Kendaraan ini masih layak digunakan untuk operasional Puskesmas maupun Dinas Kesehatan, dan berharap Covid-19 ini cepat selesai. (Jajang Sukmana)***