“Bukan Semua untuk Siapa, tapi Semua untuk Semua”

kandaga.id – Baru sebulan terbentuk tepatnya 25 September 2021, Komite SDN 2 Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota sudah memperlihatkan eksistensinya. Seperti dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah/tahun 2021 ini, menggelar berbagai lomba diantaranya, lomba adzan, hapalan doa-doa pendek (doa sehari-hari), kaligrafi, hapalan Juz Amma, dan praktek sholat.

Kegiatan dalam memperingati lahirnya Rasulullah SAW ini, kata Bidang SDM, Komite SDN 2 Kota Kulon, Ani Suryani diharapakan seluruh civitas SDN 2 Kota Kulon dapat meneladani akhlak Rasulullah yang patut dijadikan pedoman hidup, baik dalam sikap, tutur kata maupun tindakan dalam kapasitas kita di lingkup pendidikan, Jum’at (29/10/2021).

“Alhamdulillah, respon dari pihak sekolah sangat luar biasa, mendukung, membimbing dan terjalin kemitraan,” ujar Ani Suryani, jadi bukan semua untuk siapa, tapi disini kita lebih menekankan semua untuk semua.

Dengan memperingati lahirnya Nabi Muhammad SAW ini, khususnya anak-anak lanjut Ani Suryani, kita bawa untuk benar-benar lebih mengenal dan rasa memiliki, sesuai dengan tema “Meneladani Akhlak Rasulullah SAW Sebagai Bekal Pribadi yang Unggul”.

“Ini sebagai upaya kami dalam menanamkan serta menumbuhkembangkan akhlak atau karakter Rasulullah yang patut jadi suri tauladan, yang benar-benar harus dicontoh oleh anak-anak sebagai generasi penerus,” ujarnya.

Melalui lomba ini Ani Suryani mengharapkan, jadi habits dalam keseharian anak-anak dengan membaca Alquran, menunaikan ibadah Sholat, berdoa yang baik dan hal positif lainnya. Sehingga ucap Ani Suryani, akhlak serta moral anak-anak akan lebih baik.

Selain itu, supaya terbangun Chemistry antara orang tua peserta didik dengan komite, guru dan wali kelas, ungkap Ani Suryani, pihaknya mengajak ke seluruh orang tua peserta didik untuk ikut berpartisipasi, dalam pengertian mendorong anak-anaknya untuk mengikuti semua kegiatan yang diselenggarakannya.

“Jadi nanti kita juga ada satu acara yang memang mengundang orang tua peserta didik untuk hadir, dalam sinkronisasi, kolaborasi, dan sinergitas antara orang tua, komite dan pihak sekolah,” ujarnya.

Kegiatan yang digelar Komite sekolah ini, berbanding lurus dengan SDN 2 Kota Kulon yang menyandang sekolah penggerak, terutama dalam hal profil pelajar Pancasila. ***Jajang Sukmana