kandaga.id – Mewakili domisili kecamatan masing-masing, baik untuk sekolah maupun daerahnya. Sejumlah 21 peserta didik SMKN 1 Garut meraih 23 medali pada perhelatan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Garut tahun 2021, terdiri dari 9 emas, 5 perak dan 9 perunggu.

Ke-21 peserta yang mewakili tiap kecamatan masing-masing adalah merupakan hasil binaan SMKN 1 Garut melalui kegiatan ekstrakurikuler. Seperti diketahui bahwa SMKN 1 Garut memiliki 34 kegiatan ekstrakurikuler yang mampu membina peserta didik sesuai minat dan bakatnya untuk bisa berprestasi, baik itu bidang seni, olahraga, maupun akademik.

Prestasi tersebut semakin menguatkan posisi SMKN 1 Garut sebagai sekolah pencetak para juara, dan sebagai bentuk apresiasinya, Kepala SMKN 1 Garut, H. Bejo Siswoyo, STP., M.Pd., mengalungkan medali serta memberikan uang pembinaan di Sasana Wibawa Mukti SMKN 1 Garut, Jl. Cimanuk No. 309A, Kelurahan Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kidul, Senin (01/11/2021).

Mereka yang mendapatkan uang pembinaan untuk Perorangan medali Emas sebesar Rp. 500.000., Perorangan Perak sebesar Rp. 300.000., dan Perorangan perunggu sebesar Rp. 200.000. Sedangkan untuk Beregu medali Emas sebesar Rp. 200.000., Beregu medali Perak Rp. 150.000., dan Beregu medali Perunggu sebesar Rp. 100.000.

“Jangan lihat besar kecilnya, tapi sebagai bentuk apresiasi kami kepada peserta didik yang telah menorehkan prestasi dengan membawa nama baik SMKN 1 Garut,” ujar H. Bejo.

Selain itu, terutama pada cabang olahraga sepak bola dan futsal yang hampir semua tim kecamatan kebanyakan atlit-atlitnya adalah merupakan siswa dan alumni hasil binaan SMKN 1 Garut. Bahkan kata Coach Dedeng, 6 kecamatan unggulan kapten timnya adalah hasil binaan Garuda Hitam SMKN 1 Garut.

Sementara Waka Bidang Kesiswaan, Nurdin , ST., M.Pd., menuturkan, ke 23 medali tersebut diraih melalui cabang olahraga basket, sepak bola, futsal, takwondo, boxer, bola voli, sepak takraw, dan atletik. Dimana kesemua cabang olahraga tersebut terang Nurdin, adalah merupakan bagian dari kegiatan ektrakurikuler SMKN 1 Garut.

“Alhamdulilah dengan pola pembinaan ekstrakurikuler yang konsisten dan efektif SMKN 1 Garut mampu melahirkan atlit-atlit yang berkualitas dan dapat menorehkan prestasi baik untuk sekolah dan daerahnya,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana