KOTAKULON, (kandaga.id).- Tempat tinggal siswa SDN 4 Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota, yang tinggal di Kp. Dayeuhandap RW 03 RT 02, Kelurahan Kota Kulon, terkena musibah kebakaran Minggu, 16 Oktober 2022 petang.

Plt Kepala SDN 4 Kota Kulon, Yadi Supriadi, S.Pd., mengatakan, mendengar adanya musibah tersebut, dirinya langsung menginformasikan kepada guru-guru khususnya yang tinggal di Kp. Dayeuhandap untuk mendatangi lokasi.

Setelah turun kelapangan, ditemukan lima rumah warga terkena musibah kebakaran, salah satu diantaranya rumah dua siswa kakak beradik atas nama Muhamad Reza Maulana (kelas 6) dan Raisa Aira Febriani (kelas 1) sudah rata dengan tanah.

“Tadi guru-guru SDN 4 Kota Kulon telah mengunjungi rumah siswa tersebut sekaligus memberikan bantuan alakadarnya, dan semoga bisa sedikit meringankan beban keluarganya,” ucap Yadi, Senin (17/10/2022).

Untuk sementara, terang Yadi, siswa tersebut tidak belajar di sekolah, mengingat semuanya ludes terbakar, dan untuk sementara keluarganya tinggal di rumah kerabatnya.

“Atas nama keluarga besar SDN 4 Kota Kulon mengucapkan turut prihatin atas musibah kebakaran ini, semoga keluarga dua siswa khususnya dan keluarga lainnya yang terkena musibah kebakaran, semoga tambah dan sabar dalam menghadapi ujian ini,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana