kandaga.id – Serah terima jabatan (Sertijab) di lingkungan pemerintah sudah menjadi hal yang biasa. Seperti di SDN 3 Sukanagara, Kecamatan Cisompet melakukan Sertijab pimpinan sekolah, Rabu (22/7/2020).

Bertempat di lingkungan sekolah, Kepala SDN 3 Sukanagara, Nunung Setiadi, S.Pd., menyerahkan jabatannya kepada Abdul Hakim S.Pd., dimana Nunung Setiadi mendapat tugas ke SDN 1 Jatisari, sedangkan Abdul Hakim sebelumnya menjabat di SDN 3 Cihaurkuning.

“Seorang pejabat di lingkungan pemerintahan, rotasi dan mutasi sudah menjadi hal yang lumrah, oleh sebab itu kepada kedua pejabat kepala sekolah di manapun di tempatkan harus segera menyesuaikan dan meningkatkan etos kerja, guna mendongkrak peningkatan pendidikan khususnya di tempat yang baru,” ujar Korwil Sumpena dalam amanatnya.

Sertijab di hadiri Korwil, Sumpena S.Pd., M.Si., Korwas Rukmana, S.Pd., M.Pd., Pengawas Bina, Cucum, S.Pd. M.Pd., dan komite sekolah, serta para guru dan sebagian orang tua siswa. (7ng/Iwan Setiawan)***