KANDAGA.ID – Pusat Kegiatan Gugus (PKG) Kecamatan Tarogong Kidul (Tarkid) bersilaturahmi sekaligus melakukan peningkatan kompetensi dan kapasitas pengelola lembaga PAUD di Aula PGRI Cabang Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat pada Selasa, 4 Juni 2024.

Secata resmi, Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Tarogong Kidul, Ajat Sudrajat, S.Pd., M.Pd., membuka kegiatan sekaligus memberikan arahan.

Pembukaan dihadiri Tintin Surtini, M.Pd., (Koordinator Pengawas SD), Tati Nurbaeti, S.Pd., M.Pd., (Ketua IGTKI Kabupaten Garut) sebagai tamu undangan, Nurdiatmi, S.Pd., (Ketua IGTKI PGRI Kecamatan Tarogong Kidul), Tina Maryani, S.Pd., M.Pd., S.Ip., M.M., (Ketua PKG), dan Nunung Herlina, S.Pd.,M.Pd., (Pengawas TK), serta Siti Salwah (Penilik PAUD).

Korwil Ajat mengapresiasi, mengingat sangat pentingnya materi dalam kegiatan ini yaitu peningkatan SKTPPK (Satuan Kerja Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan, pendaftaran IKM offline, penilaian kinerja guru, dan pelaporan Arkas.

“Mudah-mudahan, acara yang dilaksanakan sekaligus acara pertemuan pertama dengan saya di Korwil bidang pendidikan Kecamatan Tarogong Kidul ini bisa membawa keberkahan,” pungkasnya.

Dalam kesempatan ini, Nunung Herlina menyampaikan materinya tentang Pengelolaan Kinerja KS pada PMM dan cara membaca hasil Rapor Pendidikan, sedangkan Siti Salwah tentang Pendaftaran IKM dan TPPK.

Selain itu, dalam kegiatan ini hadir Korwil sebelumnya, Edi Sutrisno, S.Pd., M.Pd., yang berpamitan sekaligus mengamanatkan agar setiap kegiatan diawali dengan ucapan “Semangat Pagi”, karena sudah jadi jargon Kecamatan Tarogong Kidul, dan meminta kepada Korwil baru untuk melanjutkannya.

Ia juga berpesan agar menjalankan filosofi semut, artinya jika bertemu supaya mengucapkan salam serta bersalaman. ***Jajang Sukmana