Tim bola voli putra dan putri Ranting 4 PGRI Cabang Garut Kota.

KANDAGA.ID – PGRI Cabang Garut Kota sukses menggelar turnamen bola voli antar ranting pada HUT PGRI ke-78 di lapangan olahraga SD Yos Sudarso di Jl. Ahmad Yani, No 17, Kelurahan Paminggir, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat pada Selasa-Rabu (21-22/11/2023).

Di final putra Ranting 4 melawan Ranting 8, dan keluar sebagai juara 1 Ranting 4, setelah berjuang mati-matian selama 5 set penuh.

Babak pertama dan kedua Ranting 4 mengalami kekalahan dengan skor 2-0, namun di babak ketiga mulai bangkit hingga di babak kempat hingga berhasil menyamakan skor 2-2, padahal tim Ranting 4 tidak memiliki pemain cadangan.

Rahmat, S.Pd., Ketua PGRI Cabang Garut Kota foto bersama tim bola voli Ranting 4 dan Ranting 8 usai pertandingan final pada Rabu (22/11/2023).

Di babak kelima atau penentuan juara, terjadi saling kejar angka sangat sengit, bahkan sering draw, namun dewi fortuna condong ke Ranting 4 yang pada akhirnya skor akhir 19-17.

Rahmat, S.Pd., Ketua PGRI Cabang Garut Kota mengaku salut dan takjub di final putra ini, kedua tim memperlihatkan permainan yang cukup membuat penonton dari masing-masing ranting senang dan bangga.

“Siap tahun pertandingan bola voli ini selalu dimenangkan oleh ranting 8, namun tahun ini ranting 4 berhasil menjadi juara berkat perjuangan tanpa lelah karena tak ada pemain cadangan. Selamat kepada semuanya, semoga tahun depan lebih meriah lagi,” ungkapnya pada Rabu (22/11/2023).

(kanan) Rahmat, S.Pd., Ketua PGRI Cabang Garut Kota menyerahkan penghargaan kepada Septian Nugroho, S.Psi., Kepala SD Yos Sudarso sebagai penyelenggara, pada Rabu (22/11/2023).

Khusus di pertandingan bola voli, penyerahan piala diserahkan langsung usai final putra ini kepada juara-juaranya, termasuk memberikan penghargaan kepada SD Yos Sudarso yang sukses dalam penyelenggaraannya.

Berikut para juara bola voli HUT PGRI ke-78 tingkat Cabang Garut Kota 2023 :

Voli putra : Juara 1 Ranting 4, Juara 2 Ranting 8, Juara 3 Ranting 3, dan Juara 4 Ranting 5.

Voli putri : Juara 1 Ranting 8, Juara 2 Ranting 4, Juara 3 Ranting 5, dan Juara 4 Ranting 10.

Terbaik putra : Amar (Pemain Ranting 3), Rofi (Spiker Ranting 4), dan Reza (Toser Ranting 4).

Terbaik putri : Sari (Pemain Ranting 5), Denisa (Spiker Ranting 8), dan Irma (Toser Ranting 8).

***Jajang Sukmana