Pelaksanaan OSN mata pelajaran IPA di titik 6 (SDN 3 Pakuwon ) di Jl. Mawar No. 16, Kelurahan Pakuwon, Kecamatan Garut Kota, Senin (8/5/2023).

KANDAGA.ID – Mengusung tema “Berprestasi Membangun Kolaborasi”, sebanyak 2.136 siswa SD kelas 4 dan 5 se-Kabupaten Garut mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN) Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) tingkat Kabupaten Garut tahun 2023.

Pelaksanaan OSN tingkat kabupaten ini mengacu pada surat Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Nomor : 0742/J7.1/PN.01/2023 tertanggal 3 Mei 2023, dilaksanakan hari Senin-Selasa, 8-9 Mei 2023 dengan 15 titik tempat penyelenggaraan yang diawasi oleh 1 pengawas ruang dari unsur pengawas atau kepala sekolah. Sedangkan jumlah setiap ruang maksimal 30 peserta baik bidang Matematika maupun bidang IPA.

Tiga peserta OSN mata pelajaran IPA di titik 7 (SDN 1 Tarogong Gentra Masekdas) Jl. Suherman No. 10 , Tarogong, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Berikut 15 titik pelaksanaan OSN jenjang SD Kabupaten Garut tahun 2023 serta petugas monitoring :

Ketua Panitia OSN Jenjang SD Tingkat Kabupaten Garut, Kasi Kelembagaan dan Kesiswaan Bidang SD, Beni Hadi Saputra, S.Pd., M.M., mengharapkan pelaksanaan OSN ini berjalan sukses dan menghasilkan peserta didik yang mampu bersaing di tingkat provinsi dan nasional.

Beni Hadi Saputra, S.Pd., M.M

Menurutnya, penguasaan ilmu pengetahuan seperti Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) merupakan salah satu modal utama bagi kemajuan suatu bangsa, tingkat penguasaannya menjadi salah satu indikator seberapa jauh kiat suatu bangsa dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologinya.

“Untuk menguasai dan mencipta teknologi di masa depan diperlukan yang kuat sejak dini. Upaya tersebut harus ditempuh dengan merealisasikan pendidikan yang berorientasi pada kemampuan berkreasi memecahkan masalah yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari,” ungkap Beni, Senin (8/5/2023). Ia menambahkan untuk OSN SD tingkat provinsi akan dilaksanakan pada tanggal 19-20 Juni 2023 mendatang.

Lima peserta didik perwakilan SDN 1 Kota Kulon usai melaksanakan OSN mata pelajaran IPA di SDN 3 Pakuwon, foto bersama dengan kepala sekolahnya, Yadi Supriadi, S.Pd., dan guru pembimbingnya

Pelaksanaan OSN ini sebagai tindaklanjut dari Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Kemdikbudristek, sosialisasi daring pelaksanaan OSN jenjang SD dan SMP dari BPTI pada tanggal 26 April 2023, serta rapat panitia ajang talenta Kabupaten Garut pada tanggal 28 April 2023, dan selanjutnya, panitia tingkat kabupaten melaksanakan uji coba OSN I pada tanggal 29 April 2023, uji coba OSN II pada 2 Mei 2023.

Panitia OSN tingkat kabupaten di titik 7 (SDN 1 Tarogong Gentra Masekdas) di Jl. Suherman No. 10 , Tarogong, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Selain itu, peserta OSN jenjang SD tahun 2023 ini adalah peserta didik kelas 4 dan 5 yang sudah melakukan pendaftaran registrasi dan sudah memiliki akun serta password untuk login ke aplikasi OSN tahun 2023. Sehingga OSN dilaksanakan secara daring menggunakan mobile phone atau handphone berbasis android, dan sangat diperlukan sekali kecukupan baterai, data atu kuota yang memadai. ***Jajang Sukmana