KANDAGA.ID – Luar biasa, Kabupaten Garut dapat banyak juara FTBI SMP tingkat Provinsi Jawa Barat dan Banten yang dilaksanakan pada tanggal 15-16 November 2023 di Hotel Sutan Raya, Soreang – Bandung, dengan memboyong tujuh medali sekaligus.

1. Krisna Arya Satria (SMPN 1 Kersamanah) meraih Juara 1 Maca Jeung Nulis Aksara Sunda Putra;
2. Yusup Saputra (SMPN 1 Cilawu) Juara 2 Nembang Pupuh Putra;
3. Phelipia Akhir Nazwa (SMPN 2 Garut) Juara 2 Nembang Pupuh Putri;
4. Ikrabumi (SMPN 1 Bungbulang) Juara 2 Ngarang Carita Pondok Putra;
5. Mahaghaisanny Melody Putri (SMPN 2 Garut) Juara Harapan 1 Ngadongeng Putri;
6. Mustika Fakhrunisa (SMPN 1 Bungbulang) Juara Harapan 1 Maca Sajak Putri; dan
7. Muhammad Gufron Addahab (SMPN 1 Cisurupan) Juara Harapan 1 Borangan Putra.

Prestasi tersebut tentunya membuat bahagia dan bangga Pemerintah Kabupaten Garut, khususnya Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, dan MKKS SMP Kabupaten Garut yang lepas mendukungnya sejak awal hingga saat ini yang pastinya juga untuk tahun-tahun berikutnya.

Selain itu, prestasi ini sangat diharapkan sekali oleh H. Mohamad Yusuf, M.Pd., Kapala Bidang SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Garut dan R. Yusup Satria Gautama, M.Pd., Ketua MKKS SMP Kabupaten Garut yang sempat diungkapkannya saat pelepasan pada Selasa (14/11/2023) kemarin.

R. Yusup Satria Gautama, M.Pd., Ketua MKKS SMP Kabupaten Garut mengucapkan syukur Alhamdulillah, dengan FTBI ini Kabupaten Garut dapat terangkat di provinsi, dan sesuai tugas MKKS turut membantu meningkatkan mutu kualitas pendidikan, khususnya di Kabupaten Garut.

“Prestasi ini tentunya lepas dari dukungan dan jiwa korsa yang solid serta kuat dari rekan-rekan kepala SMPN Kabupaten Garut. Terima kasih kepada semuanya, semoga kedepannya lebih baik lagi dan banyak prestasi dari bidang-bidang lainnya,” ungkap Yusup melalui WhatsApp pada Kamis (16/11/2023).

Prestasi ini sebagai titik awal bagi Kabupaten Garut yang patut dipertahankan atau ditingkatkan. Pasalnya, akan jadi perhitungan olen kabupaten/kota di Provinsi Jawa Barat dan Banten untuk tahun-tahun berikutnya.

“Marilah kita samakan persepsi, tetap solid dan saling bahu-membahu dalam mendukung untuk menciptakan prestasi, minimal seperti sekarang kedepannya, dan Alhamdulillah jika nanti bisa menjadi juara umum,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana