GARKOT, (kandaga.id).- SDN 3 Paminggir menggelar Market Day sebagai implementasi dari mata pelajaran IPS berbentuk kegiatan perekonomian dengan meneladani Rasulullah tentang berdagang dilingkungan sekolahnya di Jl. Cimanuk No . 231, Kelurahan Paminggir, Kecamatan Garut, Kabupaten Garut, Senin (20/3/2023).

Diketahui Rasulullah selalu jujur dalam berdagang, untuk itulah Kepala SDN 3 Paminggir, Hj. Imas Jamilah, S.Pd.SD mengharapkan semua siswanya dapat mencontoh serta meneladaninya.

Selain itu, Market day ini sebagai upaya membangun jiwa kewirausahaan pada siswa sekaligus meningkatkan kompetensi sehingga harus kreatif, cerdas, dan berprestasi serta berakhlak mulia.

Dengan demikian, ungkap Hj. Imas, kreatifitas yang dimilikinya akan tergali dan berkembang serta membuahkan hasil untuk kedepannya juga akan menjadi pribadi yang mandiri dan berjiwa gotong-royong.

Misalnya saja dalam menarik minat pembeli, para siswa mengenakan penutup kepala seperti chef buatan sendiri, stand pun dihias sedemikian rupa, dan makanan yang ditawarkan pun Beragam Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) seperti yang gelorakan oleh pemerintah.

Kewirausahaan serta literasi finansial yang diterapkan oleh SDN 3 Paminggir kepada siswanya ini mendapat sambutan luar biasa dari para orang tua wali murid. Bahkan dalam waktu sekejap semua dagangan yang disajikannya habis terjual.

bahkan kata mereka makanan yang ditawarkannya itu dibikin di rumah bersama-sama dengan anaknya, sehingga keamanannya terjamin dan higienis.

Mereka menginginkan market day dijadikan agenda rutin, sebab selain untuk mempererat tali silaturahmi antara pihak sekolah dengan para orang tua wali murid termasuk diantara mereka, juga dapat memberikan nilai tambah ekonomi.

Terpantau, usai melaksanakan market day, siswa, guru-guru dan para orang tua wali murid berbagai tugas untuk bersama-sama melakukan operasi semut, memungut sampah dan menyapu lapang serta membereskan semua meja bekas stand dan kembalikan ketempat semula. ***Jajang Sukmana