KANDAGA.ID – Jumat (27/10/2023). Bertempat di lantai dua di Jl. Pasundan Blk No. 36, Kelurahan Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat, SDIT Al-Furqon melakukan pengimbasan kepada empat sekolah yaitu SDIT Al Bayyinah, SDN 3, 4, dan 5 Muarasanding.

Pengimbasan dihadiri Priatna Repelita, S.Pd., M.Pd., Kepala SDN 3 Muarasanding, Wida Wardhani, S.Pd., M.Pd., Kepala SDN 4 Muarasanding, Ai Wahidah, S.Ag., Kepala SDN 5 Muarasanding beserta guru-gurunya, begitu juga dari SDIT Al Bayyinah.

Dalam pengimbasan ini, selain dari pihak SDIT Al-Furqon sebagai narasumber, Latifah, S.Ag., Kepala SDIT Al-Furqon juga mengundang Wawan Sopyan, S.Pd., M.Pd., Pengawas Pembina untuk memberikan materi.

Wawan dalam materinya menyampaikan Program Berbasis Data (PBD) melalui ekplorasi rapot pendidikan dan Identifikasi Refleksi serta Benahi (IRB). Selian itu Ia juga menyampaikan Platform Merdeka Mengajar (PMM) yang meliputi, penyelesaian modul dan bahan ajar serta aksi nyata yang dibuktikan dengan terbitnya sertifikat.

Latifah, S.Ag., Kepala SDIT Al-Furqon menyampaikan terima kasihnya kepada pengawas pembina yang telah memberikan materi pengimbasan dengan jelas, lugas, dan sangat mudah dicerna oleh semua peserta.

Latifah merasa yakin, semua perwakilan dari empat sekolah dapat memahaminya dan dapat mengimplementasikannya termasuk dirinya beserta guru-gurunya.***Jajang Sukmana