KANDAGA.ID – Halal bihalal keluarga besar Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Garut Kota berlangsung di SD Muhammadiyah 2, Jl. Ahmad Yani No. 257, Kelurahan Kota Wetan, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat pada Rabu (17/4/2024).

Dalam halal bihalal ini diikuti oleh para kepala sekolah, Ketua K2S, Ketua PGRI Cabang, pengawas, juga Korwil, dan diisi ceramah keagamaan berupa kultum tujuh menit yang disampaikan Asep Mukti, S.Pd., M.Pd.

Menurutnya, Ramadhan bulan latihan, pendidikan, dan pendisiplinan, dilanjutkan bulan Syawal sebagai bulan peningkatan amal agar bisa melanjutkan amal ibadah kita lebih baik lagi selama 11 bulan ke depan serta istiqomah.

Ditempat sama, Ketua K2S, Suwarso, S.Ag., M.Pd., mengatakan bahwa dalam acara halal bihalal ini setiap gugus diharuskan membawa snack masing-masing untuk dinikmati bersama. Untuk itu, ia mengucapkan terima kasihnya.

Menurutnya, halal bihalal merupakan momentum untuk saling bermaaf-maafan, saling menghapus segala kesalahan, minal aidzin wal Faidzin mohon maaf lahir dan batin.

“Marilah kita tingkatkan etos kerja dan keimanan kita, dan menjadi pemimpin yang adil,” ajaknya.

Selain itu, dalam kesempatan ini juga Suwarso mengucapkan terima kasihnya kepada semua kepala sekolah, bahwa program pembangunan WC melalui infaq bersama telah selesai. Ia mengajak melanjutkan program ini untuk membantu sekolah-sekolah yang belum memiliki WC.

Sementara Anita Istiani, S.Pd., M.Pd., selaku Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Garut Kota mengungkapkan, bahwa acara ini yang terakhir bagi dirinya, karena sebentar lagi memasuki purna tugas.

Ia memohon maaf kepada semuanya, karena sebagai manusia pasti ada salah dan benar, ada yang suka dan ada yang tidak suka.

Lain lagi dengan Rahmat, S.Pd., selaku Ketua PGRI Cabang yang mengajak untuk dan harus belajar saling memaafkan, serta berperilaku lebih baik dalam bekerja. Sebab kata Rahmat, Garut Kota berbeda dengan kecamatan lainnya, harus jeli dan cerdas karena banyaknya yang memonitor.

“Jaga nama baik Kecamatan Garut Kota, karena kebijakan atau tindakan apapun yang dilakukan oleh kepala sekolah semuanya bermuara pada pemangku kebijakan (Korwil), tolong agar selalu berkerjasama,” ungkapnya.

Beda lagi dengan Ajat Sudrajat, S.Pd., M.Pd., selaku Koordinator Pengawas SD yang juga mendapat tugas tambahan sebagai Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Selaawi. Ia mengungkapkan permohonan maafnya, karena tugas pokoknya sebagai pengawas SD di Kecamatan Garut Kota telah terganggu.

“Insyaallah akhir bulan ini saya akan memulai kembali melaksanakan tugas pokok sebagai pengawas, mudah-mudahan dilancarkan,” tandasnya. ***Jajang Sukmana