Kepala SD GIS Prima Insani, Puji Fauziah, S.Pd.SD.

GARKOT, (kandaga.id).- Mengusung tema “Show Your Talent, Fight For a Great Future” (Tunjukkan Bakatmu, Berjuang untuk Masa Depan yang Hebat), SD GIS Prima Insani menggelar Prima’s Talent 2022 selama dua hari di Gedung Pendopo, Jl. Kiansantang No. 2, Kelurahan Regol, Kecamatan Garut Kota, Sabtu (17/12/2022).

Sebagai tanda dimulainya Prima’s Talent, Pembina Yayasan Prima Insani Garut, H. Ato Hermanto, bersama Korwas, Ajat Sudrajat, S.Pd., M.Pd., melakukan pengguntingan pita dengan disaksikan Ketua Yayasan Prima Insani Garut, Dra. Lilis Rostina, Kepala SD GIS Prima Insani, Puji Fauziah, S.Pd.SD., Pengawas Bina, Pudin, S.Pd., M.Pd., Ketua Forum Persatuan Orangtua Murid, Hj. Indri Wulandari, S.Pd., dan beberapa orang tua beserta anaknya.

Prima’s Talent ini merupakan puncak kegiatan di akhir semester, dengan menampilkan bakat siswa masing-masing di depan orang tua dan teman-temannya. Bahkan di masa depan bakat-bakat ini akan terus berkembang menjadi talenta yang dapat dibanggakan dan memberi manfaat bagi siswa itu sendiri, orang tua dan orang banyak.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menggali potensi bakat, menumbuhkan rasa kepercayaan diri, dan menambah pengalaman siswa dalam melaksanakan proses pembelajaran berbasis merdeka belajar.

Sudah barang tentu, bagi yang menyaksikan sangat bahagia khususnya para orang tua, karena akan melihat banyak talent yang dipersembahkan oleh peserta didik SD GIS Prima Insani yang sangat luar biasa.

Adapun talent yang ditampilkan diantaranya seni musik, bela diri, tilawah tahfidz qur’an, vocal, stand up comedy, dan atraksi. Ada juga Prima’s kreatif diantaranya seni rupa, fotografi, videografi, dan extras.

Semua bakat yang ditampilkan ini berdasarkan pilihannya serta minatnya masing-masing. Dan kepada seluruh siswa yang multi talent, Kepala SD GIS Prima Insani, Puji Fauziah, S.Pd.SD., mengucapkan terima kasih, sudah mempersiapkan diri dengan berbagai perjuangan untuk acara ini.

“Kalian anak-anak yang luar biasa, dan kami doakan semoga memiliki masa depan yang cemerlang,” pungkas Puji.

Sementara Pudin, S.Pd., M.Pd., sebagai pengawas bina merasa bangga dan mensupport kegiatan seperti ini. Menurutnya, kegiatan Prima’s Talent ini untuk mengungkap dan mendorong bakat-bakat siswa yang rutin dilakukan SD GIS Prima Insani.

“Sekolah akan mendapatkan gambaran bakat dan minat setiap siswanya. Dan di SD GIS Prima Insani tak hanya melihat bakat-bakat saja, akan tetapi ditindaklanjuti melalui kegiatan pembelajaran, baik intrakurikuler dan ekstrakurikuler untuk mengembangkan bakat tersebut,” ujarnya.

Pengawas Bina, Pudin, S.Pd., M.Pd.

SD GIS Prima Insani ini merupakan bagian dari Program Sekolah Penggerak (PSP) Angkatan 2, dan sudah mengimplementasikan Kurikulum Merdeka dengan konsep pendidikan dan pembelajaran Ki Hajar Dewantara.

Menurut Ki Hajar Dewantara, setiap anak itu unik, selalu ada kekuatan dan keterbatasan. Kedua hal itu, terang Pudin, sering dipengaruhi oleh sikap dan karakter pribadi yang tumbuh dan berkembang karena lingkungan dan pendidikan.

“Nah, Prima’s Talent ini merupakan upaya mempengaruhi sikap dan karakter anak dalam mengembangkan bakat-bakatnya melalui lingkungan pendidikan,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana