CISOMPET, (kandaga.id).- Kegiatan keagamaan seperti Isra Mi’raj ini sudah jadi agenda rutin SDN 2 Depok yang selalu diteruskan oleh setiap pemimpin sekolah, termasuk di kepemimpinan N. Tintin, S.Pd., bahkan kedepannya Tintin menginginkan ada kegiatan qurban walaupun sebatas kemampuan antara pihak sekolah dan komite,

“Kegiatan memperingati Isra Mi’raj ini mendapat dukungan penuh dari pihak orang tua melalui pengurus komite, yang diketuai oleh Sukmanhadi,” ungkap Tintin, Jum’at (17/02/2023).

Memperingati Isra Mi’raj dimeriahkan dengan penampilan anak dengan berbagai kemampuannya yang selaras dengan keagamaan, baik yang diajarkan di sekolah maupun diluar. Bahkan untuk tausiyah juga memanfaatkan guru agamanya yaitu Resa Aprilia, S.Pd.I. ***Iwan Setiawan