TARKID, (kandaga.id).- Dua kali upacara Senin pagi berturut-turut, SMPN 2 Tarogong Kidul mengumumkan prestasi siswanya mulai dari tingkat lokal, regional hingga nasional. 

Seperti pada upacara Senin (29/8/2022) pagi, sebanyak empat siswa berhasil menorehkan prestasi yang sangat membanggakan, dua siswa diantaranya meraih prestasi tingkat Nasional dari Olimpiade Kejuaraan PAI 2022 (online) yang diselenggarakan pada tanggal 23 Agustus 2022, dengan meraih juara 1 atas nama Tineu Sabila (9-A), dan juara 3 atas nama Rubiatsaniah Aldin (8-A).

Selain itu, Futsal Putri meraih juara 1 pada kejuaraan Piala Kemerdekaan se-Jawa Barat yang digelar di Progresif Bandung pada tanggal 28 Agustus 2022. Dan dari kejuaraan renang se-Jawa Barat, Hafiz Faiq Arrazak (8-K) berhasil memboyong lima medali sekaligus dengan meraih juara 1 gaya dada 20 meter, 100 meter, gaya ganti 400 meter, ditambah juara 2 gaya dada 200 meter dan juara 3 estafet.

“Alhamdulillah, hari ini kami menyerahkan piagam dan mengalungkan medali kepada empat siswa yang telah menorehkan prestasi,” terang Kepala SMPN 2 Tarogong Kidul, Drs. Deden Juandi, MM., Senin (29/8/2022).

Ditempat sama, Senin (22/8/2022) kemarin,  terang Deden, dirinya telah mengalungkan medali kepada lima siswa yang telah menorehkan prestasi. Dua diantaranya dari kejuaraan pencak silat, yaitu Revan Januar (8-I) berhasil meraih Juara 1 Pencak Silat International Champion Chip, yang diselengarakan di Jatinangor pada tanggal 25 Agustus 2022, berlatih di Pusaka Riksa Diri Antares. Dan Dhisa Agnia Putri (9-I) meraih Juara 1 Pencak Silat DCC Cup 1, 2022 se-Kabupaten yang di gelar di Kampung Silat Cikadalmeteng Kecamatan Garut Kota.

Adapun dari kejuaraan Karate, lanjut Deden, Risma Adhitia Ningrum (8-E) berhasil meraih Juara 2 Karate se-Jawa Barat mewakili Jawa Barat Pusat ke tingkat Nasional yang digelar tanggal 21 Agustus 2022, berlatih di BKC Cabang Garut. 

Selain itu, tambah Deden, dari kejuaran Taekwondo, Moch. Rasya Surya Putra (9-I) berhasil meraih Juara 2 (cadet) dan M. Arija Sakti Kadjaga (7-J) juga berhasil meraih Juara 2 (pracadet) provinsi Taekwondo Walikota Open 2022 yang digelar di GOR KONI Bandung pada tanggal 18-21 Agustus 2022, keduanya berlatih di Korem.

“Kami sudah biasa, kalau ada siswa yang berhasil meraih prestasi selalu diumumkan dan diserahkan pada waktu upacara Senin pagi. Dan hal ini kami lakukan, untuk memotivasi siswa lainnya juga menumbuhkan rasa bangga bagian dari SMPN 2 Tarogong Kidul,” ujarnya.

Kenapa siswa SMPN 2 Tarogong Kidul mengikuti kejuaran diluar?, karena kata Deden, lomba-lomba yang biasa di gelar seperti O2SN (Olimpiade Olahraga Siswa Nasional), FLS2N (Festival dan Lomba Seni Siswa Nasioal) atau lomba lainnya yang biasa digelar, tidak ada.

“Ya mau tidak mau, kami mengikuti berbagai perlombaan di luar, karena kami butuh pengembangan dan penggalian potensi siswa,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana