kandaga.id – Tiga sekolah negeri dan delapan sekolah swasta di lingkungan Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Garut Kota melaksanakan simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) secara mandiri dan mandiri ditumpangi, Senin (30/08/2021).

Ke-11 sekolah tersebut yaitu, SDN 4 Paminggir, SDN 5 Regol, SDN 1 Margawati, SDIT Atikah Musaddad, SDS GIS Prima Insani, SD Muhammadiyah 2, SDS Muhammadiyah 5, SDIT Al-Furkon, SDIT Assalam, SDS Kartika Siliwangi 3, SDS Yos Sudarso.

Seperti simulasi di SDN 4 Paminggir yang dihadiri Kasi Kurikulum Bidang SD Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Bambang Sumpena, S.Pd.SD., Korwil Anita Istiani, S.Pd., M.Pd., Kepala SDN 4 dan 7 Paminggir, guru kelas 5, proktor, serta peserta didik. Sedangkan Kepala SDN 5 Paminggir diwakili guru kelas 6.

Dalam simulasi AKM ini, Kasi Kurikulum, Bambang Sumpena, S.Pd.SD., memberikan penjelas sekaligus memusyawarahkan jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, dirinya pun juga menerima masukkan dan kendala dari beberapa proktor serta kepala sekolah yang hadir.

Asesmen Nasional (AN) ini merupakan program evaluasi dari pemerintah terhadap seluruh satuan pendidikan, dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran.

“AN ini sifatnya wajib, termasuk sekolah yang tidak miliki peserta didik kelas 5 pun wajib melakukan, karena untuk memperbaiki dalam meningkatkan kualitas dari sekolah itu sendiri,” ujarnya.

Ada tiga instrumen esensial dalam AN yang harus dilaksanakan yaitu literasi-numerasi, survei karakter dan survei lingkungan belajar.

Sementara itu, Korwil Anita Istiani, S.Pd., M.Pd., dalam simulasi AKM ini mengapresiasi terhadap SDN 4 Paminggir dan SDN 1 Margawati lancar dan telah siap, meski dari laporan yang diterimanya, sekolah swasta lebih siap dibandingkan dengan sekolah negeri.

Yang sangat esensial dalam simulasi AKM ini sudah tergambarkan, komputer atau laptop jadi kendala bagi sekolah. Untuk itu, Korwil Anita akan mengambil langkah dengan menggandeng SMP atau SMA yang ada di lingkungannya.

Kepala SDN 4 Paminggir, Lina Herlina, S.Pd., M.M. mengucapkan syukur Alhamdulillah, sarana prasarana untuk simulasi AKM sudah siap 100 persen, berjalan sesuai harapan. Dan hal ini tak lepas dari proktor yang berkelas, dengan etos kerja luar biasa dan cerdas.

“Alhamdulillah, kami punya proktor seperti Pak Dian, jauh-jauh hari dirinya sudah melakukan berbagai persiapan, mulai dari laptop, server, UPS, WiFi termasuk ruangan kelas serta penataan meja dan kursinya,” ucap Lina. ***Jajang Sukmana