CILEDUG, (kandaga.id).- Dalam menyambut Milad ke-20, Prima Insani berkolaborasi dengan komite sekolah, menyelenggarakan berbagai kegiatan, yaitu, Podcast (Prima Insani Talk), Prima Insani Charity, Hari Berbagi. Prima Awards Pegawai, Wakaf Al-Quran, dan “JABAR” (Jajan Bareng Prima).

Kepala SD GIS Prima Insani, Puji Fauziah, S.Pd.SD., bersama Ketua Forum Persatuan Orangtua Murid, Hj. Indri Wulandari, S.Pd., mengatakan, sekolah yang dipimpinnya jadi bagian dari program sekolah penggerak dan tentunya harus menyelaraskan dengan Kurikulum Merdeka, sehingga dalam menyambut Milad ke-20 ini, Prima Insani fokus pada kegiatan sosial sebagai bentuk upaya terciptanya Profil Pelajar Pancasila.

“Mudah-mudahan lembaga semakin kuat, semakin berkah, dan anak-anak menjadi pribadi yang bermanfaat bagi orang lain, bisa berbagi dan sayang pada sesama,” terang Puji, Jum’at (16/9/2022).

Selain itu, pembentukan pondasi sosial dari sejak usia dini ini, Puji berharap, terbangun karakter yang berkualitas, berakhlak mulia dan berprestasi, serta jadi Habits dalam hidupnya.

Di hari berbagi, anak-anak dibantu guru memberikan sembako kepada sopir angkot kota yang melintasi di Jl. Ciledug No. 281, Kelurahan Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota atau tepatnya di depan PG-TK, SD GIS Prima Insani.

“Sebenarnya berbagi di lingkungan sekolah kami ini sudah rutin tiap bulan, hanya dalam pelaksanaannya disesuaikan dengan momen, bisa dengan temannya atau dengan lingkungannya,” ucap Puji, yang tidak diperbolehkan, lanjut Puji, memberikan kepada guru, karena ada momen khusus.

Yang jelas Prima Insani akan berupaya seoptimal mungkin untuk membentuk siswa yang peduli dengan sesama. Bahkan, terang Puji, pihaknya ada rencana program berbagi ini tak hanya di internal sekolah saja, tapi akan melebar keluar.

Adapun di puncak kegiatan pada tanggal 28 September 2022, di lingkungan Prima Insani, Jl. Ciledug No. 281, Kelurahan Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota ini akan digelar bazar Jajan Bareng Prima dengan menghadirkan jajanan sehat dari pedagang-pedagang kecil di jalanan, dan tentunya terlebih dahulu ada tim untuk survei. Selain itu, ada spot TK dan SD memajangkan makanan tradisional yang mungkin anak tidak tahu.

Sementara Hj. Indri Wulandari, mengatakan, pihaknya menjalankan fungsi sebagai komite sekolah yaitu meningkatkan mutu pelayanan pendidikan, diantaranya kegiatan sosial, mempersatukan orang tua, parenting, termasuk pengembangan anak.

“Kita berkolaborasi, Prima Insani selalu melibatkan orang tua melalui komite dalam memajukan segala program yang dimilikinya, seperti Milad ke-20 ini,” ucap Wulan panggilan akrab Hj. Indri Wulandari.

Bertepatan dengan hari Jum’at, di hari berbagi ini, anak-anak dibantu guru memberikan Jum’at Berkah berupa makanan ringan kepada jemaah Mesjid Picnic, usai melaksanakan shalat Jum’at.

Dalam sudut capaian, Wulan menerangkan, pihaknya juga turut bertanggungjawab dalam peningkatan kualitas Prima Insani, mulai dari SDM pengajar, termasuk kualitas kurikulum.

“Jadi di SD Prima Insani ini selalu ada perbaikan-perbaikan, selalu dikomunikasikan kalau ada hal-hal yang kurang bagus, kita evaluasi bersama-sama,” terang Wulan.

Terkait dengan kegiatan sosial, Wulan mengapresiasi, bahkan menilainya sangat bagus sekali dalam pembentukan karakter anak. Karena kata Wulan, akan meningkatkan rasa empati pada sekelilingnya.

“Jadi momen ini sebagai bentuk rasa syukur mereka, karena telah diberi lebih yang wajib berbagi dengan sekelilingnya,” ungkap Wulan, selain itu, lanjut Wulan, dengan kegiatan sosial, akan terbangun rasa kasih sayang dan terbangun kepedulian, kepekaan dalam diri anak.

Menurut Wulan, pembentukan karakter di SD Prima Insani ini tidak sekedar di kegiatan di sekolah saja, tetapi adat karakter itu betul-betul dirancang, tidak hanya teori tapi dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Dimulai mereka harus antri, harus berbagi, harus memaafkan, harus saling menyayangi, mereka harus mengakui kesalahan, dan hal-hal positif lainnya,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana