KANDAGA.ID – Mengusung tema “Adaptasi New Normal dalam Pembiasaan Hidup Bersih dan Sehat Menyongsong Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriah”. Pramuka SMP 3 Garut menggelar kegiatan Wide Games penjelajahan kota.

Kegiatan wide games diikuti 20 kelompok Gerakan Pramuka dengan dilaksanakan selama dua hari dalam bentuk perlombaan dan penjelajahan kota.

Setiap kelompok dibebani durasi waktu 2.5 jam untuk berkeliling dengan maksud dan tujuan agar peserta didik SMPN 3 Garut mengetahui lokasi Kantor-kantor pemerintahan di seputar Kecamatan Garut Kota, karena tidak semua peserta didik dari Kecamatan Garut Kota, Sabtu (27/3/2022).

Terpantau, pemberangkatan di sesi serta didampingi oleh guru, dan sebelum berangkat masing-masing kelompok mendapat pengarahan diantaranya, jika dijalan menemukan sampah untuk mengambil dan memasukkan ke kantong kresek yang sudah siapkan.

Kemudian, jika ada orang yang memerlukan bantuan untuk menyebrangi jalan, kelompok tersebut harus menolongnya. Selain itu, tiap kelompok wajib menyediakan uang untuk memberikan bantuan kepada kaum dhuafa.

Intinya, wide games ini, dititik beratkan untuk mengembangkan dan menamakan profil pelajar Pancasila terhadap peserta didik diantaranya tercipta kegotongroyongan, kebersamaan, dan kepedulian terhadap sesama serta lingkungan.

Kepala SMPN 3 Garut, Agus WF mengatakan, kegiatan Wide Games Kepramukaan ini salah satu tujuannya untuk melaksanakan penilaian ekskul wajib (pramuka) untuk dicantumkan pada buku raport, dan juga untuk memulai lagi kegiatan kepramukaan yang tidak ada aktivitas selama pandemi Covid-19.

Adapun sasaran yang diharapkan, kata Agus WF, adalah terwujudnya Profil Pelajar Pancasila untuk peserta didik, khususnya peserta wide games yang berjumlah 335. Karakter yang ditanamkan, lanjut Agus WF, adalah sifat gotong royong, peduli sesama, hidup sehat dan bersih dan karakter lain yang tertuang dalam Dasa Darma Pramuka.

“Alhamdulillah kegiatan ini terlaksana setelah melakukan koordinasi dengan Satgas Covid-19 Kecamatan Garut Kota, mulai dari kecamatan, Polsek, dan Koramil,” terangnya.

Agus WF menerangkan, dengan modal sehat dan kompak serta semangat kekeluargaan yang tinggi dewan guru dan tenaga adminitrasi SMPN 3 Garut, kegiatan ini bisa berlangsung dengan lancar dan sukses. ***Jajang Sukmana