TARKID, (kandaga.id).- SDIT Persis Tarogong 2 “Sholeh Berprestasi”, menggelar Haflah Imtihan tahun pelajaran 2021-2022 dengan bertajuk MOTEKAR (Mari Orbitkan Kreativitas dan Karya) di Jl. Terusan Pembangunan, Pataruman, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

Haflah imtihan yang diikuti sebanyak 430 siswa ini sudah barang tentu banyaknya kreativitas dan karya anak yang harus ditampilkan, sehingga dalam pelaksanaanya memakan waktu dua hari berturut-turut yakni Rabu-Kamis, 15-16 Juni 2022.

Kepala SDIT Persis Tarogong 2, Adah Mustahidah, M.Pd.I., mengatakan, haflah imtihan sudah jadi agenda setiap akhir tahun pembelajaran semester 2 sebagai wadah atau sarana untuk menumbuhkan semangat dan motivasi, menyalurkan bakat serta potensi siswa dalam bentuk penampilan kreativitas dan karya.

Selain itu, lanjut Adah, sebagai ajang silaturrahim antara pihak sekolah dan orang tua. Namun yang paling penting, kata Adah, haflah imtihan ini dapat meningkatkan kesadaran dan tanggungjawab masyarakat terhadap kepentingan pendidikan sebagai salah satu bukti implementasi keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

“Semoga dengan haflah imtihan ini menjadi sebuah langkah untuk siswa-siswi SDIT Persis Tarogong 2 dalam mengembangkan dan mempromosikan bakatnya,” ucapnya, Kamis (16/6/2022).

Terpantau pada haflah imtihan ini para peserta didik kelas I hingga kelas V menampilkan bermacam-macam kreativitas, antara lain, syarhil quran dalam 3 bahasa, nyanyian, tarian, musikalisasi puisi, professor cilik, silat siswa dan guru, karate, dance of Ball dan lain sebagainya, serta memberikan apresiasi terhadap siswa-siswi prestasi dan teladan.

Selain itu, haflah imtihan dihadiri para orangtua/wali, termasuk Wakil Bupati Garut dr. Helmi Budiman  beserta istrinya dr. Hani Firdiani sebagai orang tua dari salah satu peserta didik yang duduk di bangku kelas III dan V. Bahkan beliau hadir dua hari berturut-turut menyemangati para siswa yang tampil.

Wabup Helmi mengapresiasi terhadap langkah yang diambil SDIT Persis Tarogong 2, bahkan kata Wabup Helmi, meski diselenggarakan ditengah landainya kasus Covid -19 di Kabupaten Garut, SDIT Persis Tarogong 2 Garut mampu mengemas acara dengan baik dan edukatif.

Meski demikian, Wabup Helmi tetap mengimbau agar selalu waspada dan berhati-hati dengan tetap menjaga protokol kesehatan.

Wabup Helmi berpesan kepada seluruh peserta didik untuk senantiasa semangat belajar guna meraih cita-cita di masa depan, dan juga bisa bermanfaat bagi orang lain.

“Mari kita sekolah, jangan karena Covid jadi malas, justru karena Covid kita harus lebih semangat. Karena saya kita para guru juga sebenarnya lebih mendambakan pelajaran secara tatap muka,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana