Kandaga.id – Dalam menghadapi tahun ajaran 2021/2022, SMK IT Muhajirin SMK IT Muhajirin di Jl. Kramat Godog, Kp. Cogreg, Desa Tanjung Sari, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut, menggelar rapat kedinasan secara virtual dengan seluruh pendidik dan tenaga kependidikan, dengan mengusung visi misi “SMK IT Muhajirin Membangun Kualitas Pikir dan Dikir yang Lebih Baik Lagi”, Sabtu (17/07/2021).

Kepala SMK IT Muhajirin, Uloh Saepulloh, S.Ag., mengatakan digelarnya rapat tersebut untuk memperjelas target dan sasaran dalam pembelajaran serta prestasi sesuai dengan misi yang telah diprogram.

“Tahun ajaran 2021/2022 ini kita punya delapan misi, pertama, mencetak dan melatih peserta didik di setiap kompetensi keahlian untuk mengikuti berbagai lomba kompetensi siswa di tingkat Jabar,” ujar Uloh Saepulloh melalui WhatsApp.

Kedua lanjut Uloh, memperbesar persentasi praktek siswa baik di sekolah maupun di industri. Ketiga, mengirimkan magang guru ke dudika dan lembaga pelatihan. Keempat, meningkatkan disiplin semua tenaga pendidikan dan tenaga kependidikan dengan memakai sistem fedu yang berintegrasi dengan sistem Dapodik pusat.

“Sedangkan yang kelima hingga delapan, kami akan membangun sarana ibadah untuk semua, menambah tenaga ahli quran yang tahfid quran 30 juz, dan tambaham materi akhlaq (Akhlaqul banin) dikurikulum, dan terakhir menambah sarana digital,” jelasnya.

Uloh merasa yakin dan optimis, seandainya belajar belum bisa tatap tatap muka, sekolah yang dipimpinnya akan berjalan dengan baik dan dapat menghasilkan insan yang kualitas.

“Semoga pandemi Covid-19 ini segera usai, karena kami rindu dengan kegiatan belajar mengajar seperti sebelum pandemi,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana