Diakhir pembukaan, atas nama SMKN 1 Garut, Reni Nurhaerani, S.Pd., memberikan cinderamata kepada Ketua PKK Kecamatan Garut Kota, Anna Marlina, dan Sekretaris Kelurahan, Iis Yuniawardani, S.Ip., Jum'at (30/9/2022).

GARKOT, (kandaga.id).- Kelurahan Paminggir jadi titik awal pelaksanaan Program SMK Membangun Desa/Kelurahan di wilayah Kecamatan Garut Kota. Diawali dengan kegiatan Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring oleh tim dari SMKN 1 Garut kepada Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) di aula kelurahan di Jl. Bank No. 15, Jum’at (30/9/2022).

Program yang diusung SMKN 1 Garut ini mendapat sambutan dari Ketua PKK Kecamatan Garut Kota, Anna Marlina. Bahkan dirinya berharap program SMKN 1 Garut ini dapat ditularkan kepada kelurahan-kelurahan yang ada di wilayahnya.

“Kami mempunyai 11 kelurahan, dan mudah-mudahan melalui program ini bisa menjadi alternatif dalam membangkitkan perekonomian yang sempat terpuruk akibat pandemi kemarin , minimal untuk keluarga sendiri” ujar Anna.

Namun, lanjut Anna, tidak menutup kemungkinan kedepannya sabun cuci piring ini dapat diproduksi di Kelurahan Paminggir, untuk dipasarkan ke daerah-daerah lain.

“Kita coba dulu produksi sedikit, tawarkan kepada keluarga terus ke tetangga, ke teman dan keluarga yang lainnya,” terang Anna, yang mengharapkan program SMK ini tidak terhenti di satu program, tapi kata Anna, berkelanjutan dengan program-program lainnya yang mungkin dapat mendorong dalam kemajuan Kecamatan Garut Kota.

Setelah mendengar penjelasan dari pihak SMKN 1 Garut, yang ternyata Kelurahan Jayawaras sudah maju melalui program SMK ini, Anna pun menginginkannya seperti itu.

Bahkan Anna mengaku bangga pada SMKN 1 Garut yang telah menambah koleksi penghargaan, melalui program SMK membangun desa/kelurahan ini, yang mendapat apresiasi di tingkat nasional. Dan tentunya jadi kebanggaan Kabupaten Garut pada umumnya, dan Kecamatan Garut Kota jadi bagian didalamnya.

“Jadi tidak ada salahnya, setelah kegiatan ini juga bisa meniru dari keberhasilan yang telah dicapai oleh Kelurahan Jayawaras,” harapnya

Untuk itu, ia berharap kepada kader-kader PKK Kelurahan Paminggir agar memanfaatkan kesempatan baik ini dengan sungguh-sungguh. Karena para kader dituntut untuk selalu kreatif dalam segala hal.

Sebelumnya, atas nama SMKN 1 Garut, Reni Nurhaerani, S.Pd., mengucapkan terima kasih kepada Lurah Paminggir, Asep Ridwan, SE yang telah berkenan menerima program SMK membangun desa/kelurahan melalui kegiatan para kader TP PKK di wilayahnya.

“Kami berharap pertemuan ini berlanjut dengan berbagai program yang ada di SMKN 1 Garut. Dan mudah-mudahan ilmu yang disampaikan oleh anak-anak sebagai jembatan untuk keberkahan semua pihak,” ucap Reni.

Selain itu, Reni mengatakan, ada tiga motto yang jadi unggulan di SMKN 1 Garut yaitu SMKN 1 Garut pencetak para juara, pencetak para wirausaha dan semangat membangun desa.

Intinya, terang Reni, program SMK membangun desa itu bukan program memberikan bantuan berupa materi, tapi memberikan ilmu yang telah didapat oleh siswa, sehingga tercipta simbiosis mutualistis, hubungan saling menguntungkan.

“Kami membutuhkan lingkungan untuk merealisasikan program, dan warga masyarakat membutuhkan SMK untuk meningkatkan perekonomian dan keterampilan,” pungkasnya. ***Jajang Sukmana